Rabu, 31 Oktober 2012

Rayakan 20 Tahun ThinkPad, Lenovo Hadirkan Rangkaian Ultrabook Terbaru





Ec01ab25f1b7bf9e68a363a1fed22de6
Bertepatan dengan perayaan ulang tahun ThinkPad ke-20, Lenovo mengumumkan ketersediaan produk-produk Ultrabook terbaru untuk segmen bisnis, yang terdiri dari ThinkPad X1 Carbon, ThinkPad T430u, dan ThinkPad Twist S230u.
Perangkat tersebut ditampilkan di FX Lifestyle X’nter F2, Pintu 1 Senayan, Jakarta, bersama dengan pameran yang menyoroti berbagai terobosan dan inovasi penting dalam 20 tahun evolusi ThinkPad. Produk ThinkPad pertama diluncurkan pada tahun 1992. Kemudian pada tahun 1995, ThinkPad 701c, laptop dengan “keyboard kupu-kupu” yang menjadi icon diluncurkan. Setelah itu pada 1998 diperkenalkan ThinkPad 750c, laptop pertama yang di bawa ke luar angkasa.
"Sangat sedikit merek yang cukup beruntung bisa menjadi ikon industri dengan para penggemar setia yang selalu antusias dengan setiap generasi produk ThinkPad. Merek ThinkPad telah teruji oleh zaman dengan fitur-fitur seperti bentuk bento box  berwara hitam, track point berwarna merah dan keandalan yang tak tertandingi." demikian disampaikan Sandy Lumi, President Director, PT Lenovo Indonesia.
"Berdasarkan pertimbangan tersebut, kami gembira bisa mengumumkan ketersediaan Ultrabook ThinkPad X1 Carbon, terobosan penting dalam perjalanan kami untuk mendefinisikan masa depan komputasi bisnis melalui inovasi yang terus-menerus. Dengan hadirnya ThinkPad X1 Carbon dalam jajaran produk kami, Lenovo memiliki penawaran produk Ultrabook paling lengkap yang bisa memenuhi kebutuhan pengguna di segmen konsumer maupun perusahaan," lanjutnya lagi.
Perayaan ulang tahun ThinkPad ke-20, tampaknya bakal makin istimewa bagi Lenovo. Pasalnya, berdasarkan hasil riset Gartner Group terbaru dinyatakan bahwa Lenovo kini telah menggusur Hewlett-Packard sebagai produsen PC terbesar di dunia.
Da3a76afb2f8f7f8fcbfdc209ebba014Lenovo ThinkPad X1 Carbon
B79d7a071d345de0d39ea1f9ab5115e5Lenovo ThinkPad T430u
Cb80ff6a7cbcd43529ca81143132b474Lenovo ThinkPad Twist S230u
Ultrabook ThinkPad X1 Carbon, ThinkPad T430u dan ThinkPad Twist S230u didukung oleh prosesor-prosesor 3rd Generation Intel Core, yang diklaim memberikan kinerja CPU terdepan dalam industri dengan konsumsi daya yang lebih rendah dan beberapa penambahan yang meningkatkan kemampuan konektivitas, respon dan keamanan.
Untuk harga, ThinkPad X1 Carbon dijual dengan banderol mulai Rp19.800.000. Adapun ThinkPad T430u Ultrabook dan ThinkPad Twist S2030 masing-masing dijual mulai Rp10.899.000 dan Rp10.999.000

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar